Dua Pemotor di Sumenep Bertabrakan, 1 Pelajar Tewas

    Dua Pemotor di Sumenep Bertabrakan, 1 Pelajar Tewas

    SUMENEP - Kecelakaan tragis terjadi di Jalan KH. Mansyur, Desa Pabian, Kec. Kota Sumenep, Kab. Sumenep KM-1, Jawa Timur. Peristiwa ini terjadi pada Jum'at (4/11/2022) sekira pukul 06.30 WIB.

    Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kentriko., S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas AKP Widiarti.S.SH., saat dikonfirmasi media ini membenarkan adanya kecelakaan maut yang melibatkan sesama sepeda motor yakni antara sepeda motor Honda Beat bernopol M 3832 TC dengan Sepeda Motor Honda Vario bernopol M 5964 TC.

    Ia menyebutkan, satu Pengendara Sepeda Motor (Pemotor) Honda Vario bernopol M 5303 WM berinisial MIF (14), warga Desa Paberasan, Kec. Kota Sumenep, Kab. Sumenep dilaporkan Meninggal Dunia (MD) saat menjalani perawatan medis di RSUD Moh Anwar Sumenep dan tiga orang lainnya mengalami luka - luka.

    “Petugas Polantas saat itu dilokasi kejadian langsung mengevakuasi korban menuju RSUD moh.Anwar Sumenep dan mengatur arus lalu lintas supaya tidak terjadi kemacetan. Satu orang Korban meninggal dunia masih pelajar, tiga orang lainnya mengalami luka - luka, " kata Kapolres Edo.

    “Kecelakaan ini terjadi diduga pemotor hilang kendali. Saat Pemotor inisial WH (16) dengan kecepatan tinggi tidak bisa mengendallikan hingga akhirnya bertabrakan dengan Pemotor yang ada di depannya, " jelasnya.

    Kecelakaan lalu lintas, ini terjadi pada saat sepeda motor Honda Beat bernopol M 3832 TC yang dikemudikan oleh pelajar berinisial WH (16) warga Desa Marengan Laok, Kec. Kalianget, sedang membonceng teman se kampungnya berinisial LH (16), melaju dari arah timur ke barat dengan kecepatan tinggi. Kemudian Pemotor WH (16) mendahului kendaraan yang melaju searah didepan. 

    Sedangkan dari arah berlawanan barat ke timur sedang melaju Sepeda Motor Honda Vario bernopol M 5303 WM dikemudikan MIF (14), warga asal Desa Paberasan, Kec. Kota Sumenep membonceng adiknya berinisial SNR (12 tahun).

    Diduga Pemotor WH (16) saat mengendarai kendaraan melaju dari arah timur ke barat dengan kecepatan tinggi kemudian mendahului kendaraan yang melaju searah didepan terlalu ke kanan serta kurang memperhatikan kendaraan yang melaju dari arah berlawanan (barat ke timur) sehingga terjadi benturan dengan Sepeda Motor Honda Vario yang dikemudikan MIF (14) pada saat membonceng SNR (12), tepat di badan jalan sebelah utara.

    Akibat dari kejadian tersebut Pemotor inisial MIF (14) Meninggal Dunia (MD) di RSUD Kab. Sumenep. Sedangkan tiga pelajar lainnya yakni pembonceng berinisial SNR (12) mengalami luka ringan, serta Pemotor berinisial WH (16) mengalami luka ringan dan pembonceng inisial LH (16) mengalami luka berat.

    Tiga pelajar yang selamat dari peristiwa nahas menjalani perawatan intensif di RSUD Moh. Anwar Sumenep. Sementara dua unit kendaraan mengalami kerusakan material, " ungkap AKP Widiarti. (Jon)

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    KPU Sumenep Dalam Bingkai Media Gathering...

    Artikel Berikutnya

    Jawaban Eksekutif terhadap PU Fraksi-Fraksi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Spektakuler! Kedai Kopi Raluna Ajak Pengunjung Ikuti Kajian Sirah Nabawiyah
    Lanud Sultan Hasanuddin Dukung  Jungar Prajurit Wing Komando II Kopasgat

    Ikuti Kami